Khasiat Dan Manfaat Batu Akik Berdasarkan Warnanya


Khasiat Dan Manfaat Batu Akik Berdasarkan Warnanya

Tahukah Anda apa sajakah kegunaan dan manfaat dari batu akik jika dilihat berdasarkan warnanya?

Perlu kita ketahui bahwasannya batu akik atau pun batu mulia untuk saat ini masih menjadi trend yang paling banyak dibicarakan oleh berbagai kalangan masyarakat di Indonesia. Untuk itulah pada kesempatan kali ini kami akan berbagi informasi mengenai manfaat dan juga khasiat yang ada dalam batu akik sesuai dengan warnanya.

Iya, ada banyak orang yang telah mengartikan jika beberapa jenis batu akik mempunyai khasiat sesuai dengan warna yang dimilikinya.

Mungkin Anda seringkali menjumpai, ada banyak orang yang telah mengenakan batu akik ini pada jarinya, tidak hanya dikenakan oleh kaum pria saja, tetapi kaum wanita pun juga sudah mulai melirik dan mengenakan batu akik ini.

Tak hanya keindahan saja yang menarik dari batu akik ini, tetapi khasiat yang dimilikinya juga dijadikan sebagai manfaat buat siapa saja yang telah memakainya.

Lalu, seperti apa sih khasiat serta manfaat batu akik sesuai warnanya?

Khasiat batu akik warna bening dan putih

Untuk warna batu akik yang seperti ini biasanya dipercaya sebagai lambang ketenangan, keharmonisan, dan juga memberikan getaran yang positif, terutama buat kesehatan.

Batu akik dengan warna bening dan putih seperti ini diantaranya biduri bulan, berlian, dan safir putih.

Khasiat batu akik warna ungu

Untuk warna batu akik ini diyakini melambangkan ketenangan, serta mampu dalam mengurai energi negatif dengan baik, seperti halnya emosi yang bisa berdampak negatif. Selain itu, warna batu akik seperti ini juga melambangkan sifat yang feminisme, sehingga akan sangat pas jika dipergunakan sebagai perhiasan bagi wanita. Jenis batu akik warna ungu seperti ini adalah kecubung, ametis, dan juga fluorite.

Khasiat batu akik warna hijau

Namun, untuk warna batu akik seperti ini, dipercaya sebagai lambang energi yang tidak akan pernah habis, kematangan didalam bersikap, kedewasaan, dan juga dapat membawa kesejukan.

Untuk jenisnya adalah batu akik bacan, batu giok, aventurine, malasit hijau, peridot, zamrud, turmalin, dan chrysoprase.

Nah, seperti itulah sedikit ulasan yang dapat kami share untuk Anda semua mengenai khasiat dan manfaat batu akik beradasarkan warnanya, semoga bermanfaat.